Satu ekor sapi dari Jam'iyah Tahlil Putra/Putri dan Sumbangan Warga RT 01 dan RT 02 RW 02 Karangtipis
SEEKOR SAPI DARI H. BASYIR ( F PPP, DPRD BANYUWANGI)
MEDIA GLOBE NASIONAL - BANYUWANGI - Suasana khidmat dan ramai dihadiri warga RW 02 dan sekitarnya di halaman Masjid Nurul Ikhsan Al-Bakri Karangtipis, Banyuwangi.
Kamis (29/6/2023) pagi pukul 08.00 setelah selesai sholat Idul Adha 1444 H di masjid tersebut diadakan penyembelihan hewan qurban dan sekaligus pembagian daging qurban.
"Alhamdulilah ada 11 ekor kambing 2 ekor sapi yang disembelih di hari raya qurban ini" ungkap Eko Budi Darmawan Ketua panitia Qurban.
"1 ekor sapi dari hasil sumbangan warga dan dana Jam'iah Tahlil putra dan putri RT 01 juga RT 02 RW 02 Dukuh Karangtipis.' lanjut Eko.
Sedang seekor sapi dari H. Basyir warga RT 02 yang juga saat ini anggota Fraksi PPP DPRD Banyuwangi kata Supriyadi Ambali Ketua Takmir Masjid.
Insya Allah 2024 beliau akan mencalonkan anggota DPR Propinsi Jawa Timur dari Partai PPP. ungkap Husni Taufik anggota tim sukses.
1. Bpk. H. Agus
2. Bpk. Abdul Haris
3. Bpk Abdul Rasyid
4. Bpk Jaeni
5. Ahmad Baehaki bin Yeyen
6. Mbak Laksmi Darma Ratih
7. Noer Retno Widyastuti
8. Anita Cristiana
9. Laila Safii
10. Bpk H. Selamet Suroso
11. Aris Hariyanti.
Demikian tulis dan laporan Aris Sanjaya serta Sunarto bagian pengumpul dan pencatat hewan qurban.
Setidaknya kurang lebih 400 bungkus daging qurban setelah dipotong-potong, ditimbang dan dimasukan ke kantong atau kresek, ungkap Supriyadi Ambali.
Adapun kupon telah dibagikan dua hari lalu kepada warga sekitar yang berhak menerimanya, lanjut Mas Pri panggilan akrab Ketua Takmir Masjid tersebut.
"Secara pribadi dan mewakili pengurus Hari Raya Idul Adha 1444 H, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya" kata nya.
"Yang mana sudah memberikan hewan qurban nya dan sangat percaya kepada kami untuk melakukan penyembelihan".
"Juga pada anggota panitia, remaja serta rekan- rekan yang tidak mengenal lelah membantu kami dengan ikhlas:" ujar nya.
"Semoga Allah SWT menerima amalan-amalnya semua" Amin Ya Rabbal Allamin tutur Mas Pri mengakhiri dialog dengan Media MGN.
Selama pembagian daging qurban dari pukul 11.00 sampai 12.30 WIB sangat tertib dan aman terkendali dikarenakan panitia telah cukup berpengalaman melaksanakan kegiatan Hari Raya Idul Adha hampir lebih sepuluh thun berjalan.
reporter : d@ryantsing








Posting Komentar